Kadang – kadang dalam suatu masalah terdapat beberapa kondisi atau persyaratan yang saling enentukan. Hubungan antar kondisi ini biasanya terdiri dari dua hubungan, yaitu :
1. Hubungan DAN (AND)
Hubungan Dan (AND) merupakan hubungan antar kondisi yang mensyaratkan kedua kondisi terpenuhi. Jika salah satu dari kondisi tidak terpenuhi maka proses/tindakan selanjuynya yang dilakukan adalah kondisi yang bernilai false atau Tidak (T).
Contoh :
• Untuk menentukan penerimaan calon pegawai ditentukan criteria sebagai berikut :
Umur di bawah 30 tahun dan
Nilai Test lebih besar dari 60
2. Hubungan ATAU (OR)
Hubungan ATAU merupakan hubungan antar kondisi yang mensyaratkan hanya salah satu kondisi yang terpenuhi. Kondisi bernilai false atau tidak hanya dapat tercapai jika kedua kondisi tidak terpenuhi.
Contoh :
• Tunjangan pension diberikan kepada pegaai yang berusia lebih dari 60 tahun. Untuk pegawai yang mempunyai masa kerja lebih dari 25 tahun juga mendapatkan tunjangan tersebut.